Timnas Argentina sukses mendapatkan satu tempat untuk berlaga di partai puncak dalam perhelatan akbar Piala Dunia Qatar 2022. Lionel Messi dan Timnya telah berhasil menaklukan perlawanan Kroasia dengan tiga gol tanpa balas di babak semifinal yang dilaksanakan pada hari Rabu (14/12/2022) waktu setempat. Tim Tango yang merupakan julukan bagi Timnas Argentina berhasil menekuk Kroasia dengan skor telak 3-0.
Kemenangan Argentina pada laga ini tidak terlepas dari kontribusi sang megabintang sekaligus kapten dari Timnas Argentina, Lionel Messi dalam membangun serangan. La Pulga mencetak gol perdana di laga ini lewat titik putih pada menit ke-34, serta memberi dua umpan untuk gol yang dicetak oleh Julian Alvarez pada menit 39’ dan 69’.
Keberhasilan Timnas Argentina dalam menembus final di edisi piala dunia kali ini telah mengukir sejarah tersendiri. Final Piala Dunia Qatar adalah laga keenam bagi Tim Tango berada di partai final. Argentina pernah berlaga di final Piala Dunia edisi 1930, 1978, 1986, 1990, dan 2014. Dalam kompetisi empat tahunan ini, Tim Tanggo sukses keluar sebagai juara dunia sebanyak dua kali yaitu pada tahun 1978 dan 1986.
Kiprah Timnas Argentina di Piala Dunia Qatar ini dimulai dengan hasil sedikit yang kurang memuaskan. Dikarenakan meski tampil dominan sepanjang 90 menit, Lionel Messi dan timnya justru harus takluk 1-2 dari Timnas Arab Saudi pada laga perdana grup C yang digelar di Stadion Lusail Stadium pada tanggal 22 November 2022.
Kebangkitan Pasca Kekalahan
Pasca kekalahan yang mengejutkan tersebut membuat Timnas Argentina berhasil bangkit kembali. Alhasil mereka sukses mencapai babak final setelah berhasil menyingkirkan lawan-lawannya. Di babak penyisihan grup, Argentina mampu berhasil menyapu bersih dua pertandingan tersisa dengan kemenangan beruntun, yakni kala kontra Meksiko dan Polandia. Kedua laga yang dimainka oleh Tim Tanggo tersebut ditutup dengan skor yang manis melalui dua gol tanpa balas.
Hasil positif yang didapatkan tersebut berhasil menjadikan Argentina sebagai juara grup C, diikuti oleh Polandia yang berada di posisi kedua. Dibabak 16 besar, Argentina berhasil menang 2-1 atas Australia. Kemudian berhasil menaklukan Belanda di perempat final dengan skor 4-3 melalui babak adu pinalti.
Kesuksesan Timnas Argentina sampai menembus ke babak final tidak diraih dengan mudah di setiap laga yang dijalaninya. Setelah kekalahan secara mengejutkan di laga pembuka, Argentina terus berbenah dan mampu berhasil memenangkan semua laga setelahnya. Semua kemenangan mereka yang dicapai setelah melalui kerja keras dan tekad semua pemain Tim Tanggo. Kekalahan dari Timnas Arab Saudi menjadi titik balik dari kebangkitan Timnas Argentina di sepanjang kompetisi ini. Hal ini seperti yang pernah disampaikan oleh Kapten PSIM Yogyakarta, Aditya Putra Dewa.
“Setelah pasca mengalami kekalahan pertama yang harus diterima oleh Argentina dari Timnas Arab Saudi pada laga pertandingan perdana di grup C, perubahan pola taktik permainan Timnas Argentina sangat jauh mengalami perkembangan. Mereka bermain dengan sangat baik pada laga kedua sampai melaju ke babak semifinal kemarin saat melawan Kroasia,” ungkap Aditya Putra Dewa dikutipan dari Bola.net, Kamis (15/12/2022).
Peran La Pulga, Lionel Messi
Keberadaan Lionel Messi dalam skuad Argentina menjadi berkah yang harus patut disyukuri. Aditya Putra mengungkapkan bahwa Lionel Messi merupakan pemain yang mampu menjadi pembeda bagi timnas Argentina. Messi mempunyai peran penting dalam mengantarkan Argentina melaju mulus sampai ke babak final. Dengan torehan lima gol serta dua assist-nya di sepanjang pergelaran Piala Dunia 2022.
“Sosok dari seorang Lionel Messi menjadi pemain yang sangat berpengaruh di setiap taktik permainan Timnas Argentina. Dia mampu mengangkat moral dari semua pemain baik itu yang sudah banyak pengalaman ataupun pemain muda Tim Tanggo. Performa Lionel Messi selalu tampil sangat luar biasa di setiap pertandingan dalam membantu tim Tanggo meraih kemenangan demi kemenangan,” ujar Aditya.
Kemudian Aditya Putra juga memiliki keyakinan bahwa Timnas Argentina bakal mampu menjuarai Piala Dunia Qatar 2022. Hal ini tidak terlepas dari fakta bahwa pada edisi kali ini kemungkinan akan menjadi piala dunia terakhir bagi La Pulga. Karena itulah, pada babak final nanti semua pemain Argentina akan termotivasi untuk bermain maksimal. Motivasi dalam membantu Lionel Messi meraih trofi Piala Dunia tersebut untuk pertama kalinya.
Final Piala Dunia
Kemenangan pada babak final tersebut juga akan dijadikan sebagai ajang pembuktian serta menebus kegagalan Timnas Argentina pada final Piala Dunia di dua edisi sebelumnya. Kala itu, Tim Tango harus mengakui kekalahan dengan skor tipis 0-1 dari Jerman.
“Pada edisi kali ini dengan penampilan tim tango, saya bisa yakin bahwa Timnas Argentina yang akan berhasil menjadi juara di Piala Dunia Qatar. Ada motivasi lebih dari La Pulga serta pemain yang lain untuk menebus kekalahan yang mereka alami saat berada di final 2014,” ungkap Aditya.
“Setiap ambisi pemain tim tango seakan ingin membantu sang kapten Lionel Messi. Dalam misinya menorehkan rekor baru agar mampu merebut status juara Piala Dunia Qatar kontra Prancis. Lionel Messi akan mencatatkan torehan sejarah sepanjang masa. Sejarah menjadi salah satu pemain yang telah berhasil meraih seluruh kompetisi bergengsi di dunia. Pencapaian baik itu ajang kompetisi klub maupun gelaran negara,” ucap Aditya.